Belum lama ini Gue dapat kabar menyedihkan, salah satu SobatGue meninggal karena meningitis. Karena jarak cukup jauh memisahkan, Gue ngga bisa datang melayat ke kampung dia. Nah meningitis ini juga salah satu infeksi oportunistik yang sering menyerang Orang Hidup dengan HIV (ODHIV).

APA ITU MENINGITIS?

Gambar foto scan Meningitis

Contoh hasil scan meningitis
Sumber: avert.org

Meningitis itu peradangan yang terjadi pada meninges atau selaput yang membungkus otak dan saraf tulang belakang. Meninigitis dapat disebabkan oleh infeksi virus, bakteri, jamur, parasit, dan meningitis non-infeksi. Nah karena penyebab infeksinya ada banyak, jadi jenis meningitis juga banyak. Yang umumnya menyerang ODHIV yaitu Meningitis Kriptokokus, yang disebabkan oleh sejenis jamur dari jenis Kriptokokus (Cryptococcus), sedangkan jamur ini cukup umum ditemukan di tanah dan jamur ini masuk ke dalam tubuh karena terhirup sporanya bersama debu atau kotoran burung yang telah kering. Jamur Kriptokokus dapat menyerang paru-paru, dan sporanya sendiri akan terbawa melalui aliran darah ke seluruh tubuh.

APA GEJALANYA?

Gejala meningitis pada umumnya kayak gini Sob:

  • sakit kepala,
  • sakit leher,
  • leher terasa kaku,
  • demam,
  • gelisah,
  • muntah,
  • kebingungan,
  • tidak responsif,
  • mudah mengantuk,
  • kehilangan kesadaran,
  • penglihatan yang sensitif terhadap cahaya,
  • muncul ruam kulit, dan
  • kejang.

BAGAIMANA CARA DIAGNOSANYA?

Agar dokter tau Loe kena meningitis atau engga, biasanya diambil sampel darah atau sumsum tulang belakang.

BISA DICEGAH?

Sangat bisa Sob, selalu jaga kebersihan lokasi tempat tinggalmu, cuci tangan setelah beraktifitas terutama yang berkaitan dengan tanah, atau binatang peliharaan, terutama sebelum makan. Dan bagi ODHIV, jaga CD4 mu agar stabil di atas 200 dan viral load sebaiknya tidak terdeteksi dengan minum terapi ARV Loe dengan teratur.

BISA DIOBATI?

Biasanya dokter akan meresepkan obat anti jamur jika memang penyebabnya dari jamur jenis Kriptokokus, atau akan diresepkan obat antibakteri jika penyebab meningitisnya dari jenis bakteri, demikian seterusnya.

Sumber:

Meningitis Kriptokokus
Hubungan penyakit hiv dengan meningitis
Community-Acquired Meningitis in HIV-Infected Patients in the United States
Meningococcal Disease: What People Living with HIV Need to Know
Cryptococcal meningitis remains a leading killer of people living with HIV

You may also like

No Comment

You can post first response comment.

Leave A Comment

Please enter your name. Please enter an valid email address. Please enter a message.