Apa itu Infeksi HIV berulang, dan kenapa Gue harus Cegah?
Loe pernah ngalamin gak, Loe belum siap buka status HIV ke pasangan Loe, tapi si dia maksa buat ML gak pake kondom? Loe iyain aja, dan begitu dia positif HIV, Loe jadinya malah depresi karena merasa bertanggung jawab.
Atau, Loe dan pasangan sama-sama positif HIV, mungkin karena menurut Loe toh sudah sama-sama HIV+, kenapa harus pake kondom segala? Eh taunya beberapa waktu kemudian Loe didiagnosa terinfeksi infeksi menular seksual atau mungkin Hepatitis C. Yang rugi siapa? Loe juga kan?
Cerita diatas tadi ada hubungannya sama pembahasan kita kali ini, Pencegahan Positif.
Pencegahan Positif, apa sih?
Kalau didefinisikan, pencegahan positif adalah upaya agar Gue dan Loe sebagai ODHIV bisa menghargai diri sendiri dan punya kepercayaan diri, dan bisa menghargai hak dan kebutuhan kita dan pasangan kita.
Pilar penting dalam Pencegahan Positif
- Bagaimana meningkatkan kualitas hidup ODHIV
- Menjaga diri gak tertular HIV maupun infeksi lain
- Menjaga diri gak menularkan HIV ke orang lain
Pencegahan positif ini, sedikit banyak berkaitan dengan keputusan untuk membuka status HIV kita.
So, perlukah membuka status HIV?
Buat Gue ada beberapa alasan kenapa Gue memutuskan untuk membuka status:
- Untuk mengurangi rasa sendiri
- Meningkatkan rasa penerimaan diri
- Mendapatkan kehidupan seks yang aman dan sehat
Ketika Loe buka status, Loe gak akan merasa sendiri karena mendapat dukungan. Ketika Loe dapat dukungan maka penerimaan diri terkait status HIV Loe akan lebih besar. Kalo Loe open status ke pasangan Loe yang negatif, Loe bisa dapatin kehidupan seks yang aman dan sehat tanpa Loe menularkan HIV ke pasangan dan Loe juga gak tertular infeksi lain.
Tapi yang mesti Loe ingat, ketika Loe memutuskan untuk membuka status, Loe harus pertimbangakan untung dan ruginya.
Untungnya ketika Loe buka status adalah bisa sangat membantu diri Loe sendiri dalam menghadapi HIV, membantu Loe memiliki kepercayaan diri yang lebih baik, dan membantu orang lain juga untuk mulai menerima HIV karena kita bisa buktikan walaupun HIV positif kita produktif loh, Guys. Masih bisa bekerja/kuliah dan berkarya.
Ruginya, mungkin saja Loe ditinggal oleh pasangan atau Loe ditolak lingkungan atau keluarga. Kalau ini yang terjadi, jelas gak enak. Tapi yang penting, ketika terjadi skenario terburuk Loe tau kemana mencari bantuan atau dukungan. Ingat, bakal selalu ada buddies dan atau teman-teman di support group yang bisa membantu Loe melewati masa-masa sulit kalau Loe perlu didampingi.
Pencegahan positif, berarti juga adalah kita konsisten untuk pakai kondom saat ML dengan orang lain, termasuk pasangan tetap.
Kenapa harus pakai kondom?
Untuk mencegah orang lain terinfeksi HIV juga, mencegah diri Loe dari infeksi penyakitnya lainnya dari infeksi virus HIV yang resisten ARV.
Kalau pasangan Loe negatif, Loe positif HIV dan gak pake kondom yang jelas pasangan Loe beresiko statusnya bakal tertular juga. Atau, Loe juga bisa kena infeksi menular seksual dari dia.
Terinfeksi virus HIV yang resisten ARV, bisa terjadi kalau Gue HIV positif, udah ARV pakai Duviral dan Neviral dan pasangan Gue juga positif HIV dan terapi ARV FDC, dan kami ML gak pake kondom. Kita akan saling menginfeksi, yang disebut Infeksi Silang.
Artinya adalah, Gue akan menularkan virus HIV ke pasangan Gue, dan sebaliknya pasangan Gue juga menularkan HIV-nya ke Gue. Akibatnya, pasangan Gue gak akan lagi cocok pake ARV dengan jenis yang dia pakai sekarang, dan Gue pun begitu karena virus yang ada dalam tubuh Gue sudah virus yang “mutan” gak akan cocok lagi pake ARV yang sebelumnya.
Nah, kalau Gue resisten ARV yang Gue konsumsi sekarang, Gue harus ganti jenis obat yang tentunya butuh penyesuaian lagi. Dan yang lebih parah, kalau Gue terlambat sadar, bisa saja Gue jatuh ke AIDS.
So, sudah siap menjadi ODHIV yang bertanggung jawab melindungi diri dan pasangan Loe kan?
Sumber: Pedoman dan Modul Pencegahan Positif
Baca juga:
Pola Hidup yang Sehat untuk ODHIV
Vitamin dan Diet untuk ODHIV
Mitos dan Fakta tentang ODHIV dan Pengobatan
Apa itu Infeksi Oportunistik?
Apa itu Pencegahan Positif?
ODHIV dan Asuransi
Apa itu PrEP dan Manfaatnya buat Gue?
ARV pada saat Berpuasa
Hidup sebagai ODHIV dan Tetap Berkarir? Bisa koq!
5 Cara Gue Menghadapi Diskriminasi ODHIV
Tuberkulosis (TB) Pada ODHIV
Pilih Obat Herbal atau ARV ya?
Olahraga yang Tepat buat ODHIV
‘Buka status’ HIV di tempat kerja, perlu kah?
No Comment
You can post first response comment.